Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan (FIKES) UNSOED Sukses Gelar Lokakarya Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran 2023-2026

Dekan FIKES, Perwakilan Dosen dan Tenaga Kependidikan FIKES, dan Stakeholder Eksternal FIKES UNSOED
Stakeholder dari Organisasi Profesi, Kolegium, Asosiasi Institusi PT, Pemerintah, Industri BUMN dan Swasta Multinasional Menghadiri Lokakarya VMTS

Selasa, 9 Mei 2023 pukul 08.00-12.00 berlangsung Lokakarya Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran FIKES UNSOED Tahun 2023-2026 di Aula Dekanat FIKES UNSOED diadakan secara hybrid. Kegiatan lokakarya ini diadakan untuk memperkuat tujuan, cita, dan langkah-langkah dalam mewujudkan Sumberdaya Manusia (SDM) unggul yang berdaya saing tinggi baik dosen, mahasiswa, tenaga kependidikan dan seluruh sivitas FIKES UNSOED, serta lulusan (alumni). Kegiatan dihadiri oleh Dekan, para Wakil Dekan (WD I, II, dan , III), Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan dan Koorprodi. Kegiatan lokakarya diawali dengan paparan VMTS oleh Wakil Dekan I Bidang Akademik, Yunita Sari, S.Kep., Ns., M.HS., Ph.D. Kegiatan dilanjutkan dengan paparan dari narasumber VMTS yaitu Ketua Umum Asosiasi Institusi Perguruan Tinggi Kesehatan Masyarakat (AIPTKMI) dr. Agustin Kusumayati, MSc., PhD. Selain itu, kegiatan lokakarya juga dihadiri oleh segenap stakeholder seperti organisasi profesi, kolegium, dan user (Pengguna Lulusan/Alumni) dari berbagai institusi pemerintah, rumah sakit, perusahaan BUMN maupun swasta multinasional. Pengguna alumni yang hadir dalam kegiatan lokakarya VMTS antara lain adalah Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas, Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata Kabupaten Banyumas, RS Prof Margono Soekarjo, Puskesmas Baturaden II, Ikatan Apoteker Indonesia, Organisasi Persatuan Perawat Nasional Indonesia, Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI), Kolegium Ilmu Farmasi Indonesia, Kolegium Keperawatan Komunitas, Kolegium Ilmu Gizi Indonesia, Koordinator Cabang Dinas Pendidikan Menengah Wilayah X, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Banyumas, Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia, Asosiasi Perguruan Tinggi Farmasi Indonesia, Asosiasi Institusi Pendidikan Tinggi Gizi Indonesia, Asosiasi Institusi Perguruan Tinggi Kesehatan MasyarakatPT Wijaya Karya Persero (Tbk), PT Kimia Farma, PT Sanbe Farma, PT. Hit Kuliner Sehat, dan PT Voksel Electric. Keterlibatan para user (pengguna lulusan) dari institusi pemerintah, organisasi profesi, kolegium, asosiasi institusi perguruan tinggi dan industri merupakan langkah agar Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran FIKES tahun 2023-2026 yang disusun menciptakan SDM lulusan FIKES yang unggul dan siap dengan kebutuhan dunia kerja saat ini. Kegiatan lokakarya berjalan interaktif dengan berlangsungnya sesi diskusi dan tanya jawab antara stakeholder dari pemerintah dan industri. Perwakilan stakeholder memberikan feedback terhadap paparan VMTS FIKES yang sudah disampaikan. Feedback yang diberikan oleh para stakeholder akan ditindaklanjuti oleh FIKES dalam bentuk VMTS yang tertulis dan terlaksana secara nyata untuk FIKES yang unggul dan berdaya saing tinggi.

Sesi Diskusi dan Tanya Jawab VMTS Bersama Stakeholder