WORKSHOP PENJAMINAN MUTU AKADEMIK BAGI TENAGA PENDIDIK FIKES UNSOED

Rabu, 20 Juli 2016 Pukul 08.00 – 13.00 WIB bertempat di Ruang Topas Gedung Magister Manajamen Universitas Jenderal Soedirman diselenggarakan workshop Penjaminan mutu akademik bagi tenaga pendidik di lingkungan Fakultas Ilmu ilmu Kesehatan Universitas Jenderal Soedirman.

Acara dihadiri oleh 67 tenaga pendidik dari lima Jurusan/Program Studi dilingkungan Fakultas Ilmu ilmu Kesehatan Unsoed.

Made Sunarwati, S.Kp.,MN tenaga pendidik dari Jurusan Keperawatan selaku ketua panitia menyampaikan bahwa workshop penjaminan mutu akademik terselenggara sebagai bentuk komitmen menciptakan lulusan yang memiliki kompetensi sesuai bidang ilmu yang diberikan di Fakultas Ilmu Ilmu Kesehatan Universitas Jenderal Soedirman, menciptakan lulusan yang mampu bersaing di kancah nasional maupun internasional, berkepribadian baik serta bermoral tinggi. Untuk memenuhi harapan tersebut perlu terus diupayakan peningkatan mutu akademik dan menggali model model sistem penjaminan mutu yang handal.

Ir. Endo Dardjito, MPPD wakil dekan bidang kemahasiswaan dan alumni dalam sambutannya menyampaikan bahwa kelemahan penjaminan mutu yang ada sekarang mungkin perlu diperbaikan menyesuaikan kebutuhan stakeholder dan mengacu pada visi, misi dan tujuan Fikes Unsoed.   Kehadiran peserta merupakan merupakan kontribusi yang luarbiasa bagi terciptanya penjaminan mutu fikes unsoed yang handal. Mengingat pentingnya materi yang akan disampaikan narasumber dimohon peserta dapat mengadopsi pengetahuan dengan mengikuti sampai akhir acara.

Untuk keperluan hal tersebut diatas, maka ditunjuk dua narasumber yang memiliki kompetensi dalam hal Penjaminan Mutu Akademik. Narasumber pertama Ir. Juni Sumarmono, M.Sc.Ph.D menyampaikan tentang penjaminan mutu perguruan tinggi secara umum dan kebijakan penjaminan mutu yang ada di universitas jenderal soedirman, dan narasumber kedua Dr. Saryono,S.KP.,M.Kes Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Ilmu Ilmu Kesehatan Universitas Jenderal Soedirman selaku pembicara memberikan materi tentang Penjaminan mutu fakultas, tugas dan wewenang gugus penjaminan mutu dan gugus kendali mutu. diakhiri acara para peserta di bagi menjadi beberapa komisi untuk membuat konsep standar mutu Fakultas Ilmu ilmu Kesehatan Universitas Jenderal Soedirman (Humasfikes, 21 Juli 2016)